Mungkinkah Bisa Terjadi Kanker Payudara Pada Pria?

Mungkinkah Bisa Terjadi Kanker Payudara Pada Pria?

Pria juga bisa memiliki benjolan di payudara. Umumnya, benjolan pada payudara pria disebabkan oleh kondisi yang disebut ginekomastia. Kondisi tersebut sangatlah wajar serta tidak bersifat kanker


Sebagai seorang wanita pasti anda memiliki ketakutan akan peluang untuk terserang kanker payudara. Namun, bagaimana dengan pasangan anda? Apakah anda pernah terbayang jika pasangan anda tiba-tiba memiliki kanker payudara padahal peluang anda jauh lebih besar?


Dilansir pada situs everydayhealth.com bahwa pria secara alami memiliki peluang untuk terserang kanker payudara yang sangat kecil jika dibandingkan dengan wanita. Perbandingan kemunculan kanker payudara antara pria dan wanita dapat dengan mudah mencapai angka 1:1.000. Tetapi apakah hal ini menutup kemungkinan bahwa pasangan anda bebas dari kanker payudara?


Sekecil apapun angka peluang seseorang untuk terserang sebuah penyakit, berarti masih terdapat kemungkinan akan dapat terserang dan juga menderita akibatnya jika tidak memiliki persiapan yang mumpuni. 

Tidak seperti wanita, pria kebanyakan cuek terhadap dada mereka dan hampir tidak pernah melakukan pemeriksaan rutin mengenai adanya kanker payudara sehingga menyebabkan rata-rata pria yang di ketahui memiliki kanker payudara telah mencapai tahap akhir.


Pada tahun 2008, sekitar 450 pria di Amerika terdaftar meninggal akibat kanker payudara yang terlambat untuk ditangani.


Jika anda menyayangi pasangan anda, pastikan bahwa anda turut berperang mendeteksi keberadaan kanker payudara sedini mungkin dari pasangan anda agar bisa mendapatkan perawatan yang diperlukan.

Komentar