Mudah Didapat, Makanan Yang Bisa Mencegah Dampak Serangan Jantung

 Mudah Didapat, Makanan Yang Bisa Mencegah Dampak Serangan Jantung

Jika Anda ingin  cegah serangan jantung, sudah seharusnya membiasaka diri dengan mengonsumsi makanan sehat untuk jatung dan menghindari makanan siap saji. Apalagi pria lebih berisiko terkena serangan jantung.


dr. Basuni mengatakan pria lebih rentan terkena penyakit jantung karena gaya hidup yang tidak teratur seperti merokok, minum minuman alkohol, serta faktor hormonal. Lalu makanan apa saja yang bisa cegah serangan jantung?


Teh Hijau

Penelitian di Jepang, mereka yang meminum lebih dari lima cangkir teh hijau dalam sehari memiliki risiko sekitar 25 persen lebih rendah mengalami kematian akibat serangan jantung dan stroke.

Namun, berhati-hatilah dalam mengonsumsi teh hijau. Meminum lebih dari lima cangkir teh hijau tiap hari dapat meningkatkan risiko terkena penyakit batu ginjal. Oleh karena itu, jika mengonsumsi banyak teh hijau, perbanyak juga konsumsi air putih.


Apel

Penelitian mengungkapkan, mengonsumsi satu hingga dua apel per hari kemungkinan dapat mengurangi risiko penyakit jantung. Penelitian tersebut menemukan bahwa apel efektif mengurangi kolesterol jahat dalam tubuh dan membantu mengatur gula darah.

Hal ini karena selain mengandung fitonutrien, apel juga mengandung senyawa lain yang baik untuk jantung, yaitu quercetin dan pektin. Quercetin adalah senyawa yang mampu mencegah peradangan dan asma, serta diduga mampu mencegah kanker. Sedangkan pektin adalah serat larut yang membantu menurunkan tingkat gula darah dan tekanan darah.


Kismis

Remeh tetapi penting. Kismis kaya kandungan potassium dan rendah sodium. Para peneliti mengatakan bahwa kismis dapat menyembuhkan tachycardia (kondisi sakit jantung yang cukup serius, di mana detak jantung sangat cepat dan melebihi angka normal biasanya) secara alami


Kacang

Perbanyak makan kacang seperti kacang merah hingga tiga cangkir seminggu. Selain kaya akan fitonutrien yang baik untuk jantung, kacang-kacangan juga kaya akan kandungan serat dan air yang membuat Anda cepat kenyang. Hal ini dapat mencegah Anda mengonsumsi lebih banyak kalori.


Ikan

Ikan seperti tuna, salmon, mackarel, sarden, adalah jenis ikan yang kaya akan omega-3. Nutrisinya sangat baik untuk jantung dan efektif membantu mengontrol detak jantung.


Pisang

Tinggi akan potassium, buah yang satu ini dapat membantu menurunkan detak jantung pada penderita darah tinggi. Sehingga, detak jantung tetap pada angka yang seimbang.


Susu

Kaya akan kalsium, susu juga bahan yang sangat baik untuk diet. Kekurangan kalsium dapat menyebabkan detak jantung menjadi tinggi. Apabila Anda ingin menyeimbangkan detak jantung, maka yang harus Anda lakukan adalah mengonsumsi makanan dan minuman tinggi kalsium.

Komentar