Tips Menurunkan Berat Badan Bagi Yang Pemalas Olahraga

 Tips Menurunkan Berat Badan Bagi Yang Pemalas Olahraga

Apakah Anda memiliki berat badan yang berlebih namun malas menjalani berbagai program diet? Kami berikan trik mudah menurunkan berat badan. Karena bagi pria, tampil memukau di depan lawan jenis merupakan hal penting, meskipun Anda tergolong orang yang pemalas dalam menjalankan program diet. 


Berikut beberapa Tips mudah dan praktis tersebut.

♥ Meneguk air minum sebanyak satu gelas ukuran besar atau 500 ml, diklaim mampu menurunkan 40 kalori setiap makan. Untuk membantu menurunkan berat badan lakukan trik mudah ini sekitar 30 menit sebelum makan selama 12 minggu.

♥ Faktanya, kafein dapat membantu pembakaran kalori di dalam tubuh selama tiga jam setelah meminumnya. Sehingga, meminum kopi bisa menjadi trik untuk menurunkan berat badan, asalkan jangan terlalu banyak, ya.

♥ Menghentikan kebiasaan menyantap makanan cepat saji atau makanan instan juga menjadi cara efektif untuk menyusutkan bobot tubuh yang berlebih.

♥ Jika Anda mulai merasa lapar, cobalah untuk mengunyah permen karet rendah kalori. Hal tersebut dapat memangkas sekitar 10 persen total kelebihan kalori dari cemilan sehingga efektif menurunkan berat badan.

♥ Anda penyuka makanan pedas? Mengonsumsi makanan pedas, ternyata dapat meningkatkan metabolisme sebanyak 23 persen namun jangan makan berlebihan.

♥ Dengan bergerak lebih banyak. Anda tetap bisa membakar kalori tanpa harus berolahraga. Untuk menurunkan berat badan coba Anda berjalan mengelilingi kantor dibanding duduk di kursi terus menerus. Anda juga bisa memilih untuk menggunakan tangga ketimbang lift atau eskalator.

♥ Menambah durasi tidur merupakan cara efektif untuk menurunkan berat badan karena kurang istirahat bisa menyebabkan Anda makan lebih banyak sepanjang hari. Anda wajib mendapatkan minimal 9 jam tidur setiap malam.

♥ Untuk sukses dalam menurunkan berat badan, tetap tenang dan fokus karena kondisi pikiran yang tenang dapat menjaga Anda dari niat untuk makan berlebih. Diklaim bahwa pria dan perempuan yang dilanda stres akan mengonsumsi 104 kalori lebih banyak.


Anda dapat membakar kalori dengan cepat. Perlu Anda catat bahwa memiliki tubuh ideal tak hanya menjadi impian para perempuan, namun juga menjadi dambaan kaum adam. Selamat mencoba**

















Komentar